Hai
sobat IMA, ingin tahu lebih dalam tentang BISKRE? Mungkin sebagian dari kalian
bertanya-tanya, sebenerarnya apa itu BISKRE? Lalu apa saja yang dilakukan oleh
divisi BISKRE sebagai bentuk partisipasinya untuk IMA Sc Undip? Dan apa sih
tujuan dari didirikannya Divisi BISKRE? Penasaran kan? Yuk kita simak saja
penjelasannya.
BISKRE
menurut bahasa Indonesia merupakan suatu kata akronim yang diambil dari
gabungan kata Bisnis dan Kreatif. BISKRE adalah salah satu departemen yang
berperan sebagai tempat menampung & merealisasikan kreatifitas serta ide-ide bisnis yang baru dan kreatif dari semua anggota IMA
SC Undip. Merupakan bentuk kegiatan marketing secara praktik dan direalisasikan langsung oleh para anggotanya.
BISKRE dikenal sebagai salah satu departemen pengembangan skill para
anggota IMA Sc Undip dalam bidang marketing.
Tujuan
dari divisi BISKRE IMA SC Undip adalah
1.
Menampung segala aspirasi dan
inovasi para anggota IMA SC Undip di bidang bisnis.
2.
Mengembangkan
ide-ide kreatif dari para anggota IMA SC Undip yang nantinya bernilai jual dan dapat dipasarkan.
3.
Mempelajari
dunia bisnis dan trik pengembangan usaha kecil yang sukses melalui IMA SC Undip .
4.
Mendesain kemeja IMA SC Undip, kaos Marketing, membuat sticker
dan kegiatan-kegiatan kreatif lain yang dapat menunjang aktivitas Departemen
maupun IMA SC Undip itu sendiri.
Nah,
dari pengertian dan tujuan adanya BISKRE dapat kita simpulkan bahwa BISKRE
merupakan divisi yang dapat dijadikan sebagai wadah bagi anggota IMA SC
Undip untuk menampung dan merealisasikan segala bentuk inspirasi dan inovasi
bisnis sebagai penyalur untuk teman-teman yang memiliki potensi dalam
pengembangan ide kreatifnya. Bagi teman-teman yang punya ide brilliant tentang
pengembangan bisnis yang unik bisa juga dishare ke kita-kita untuk berbagi ilmu
dan pengalaman. Selain itu, tak jarang juga BISKRE kerap kali disebut dan
dijadikan sebagai divisi ajang pencari dana. Untuk mendapatkan dana terseut, harus
bermodalkan ide kreatif dalam berbisnis tentunya.
Oleh
: Winda Rosiana Pratiwi - Vice
Precident of Creative Business Division
No comments:
Post a Comment